Sabtu, 30 April 2011

Perkawinan William-Kate , Bahaya Cyber Kian Marak !


Perkawinan Pangeran William dengan Kate Middleton kian ramai diperbincangkan. Diduga banyak jebakan cyber mengintai pengguna internet saat itu.

Firma keamanan internet Norton memperingatkan, penjahat cyber akan memanfaatkan peristiwa besar itu guna mencari mangsa. Peneliti Norton berhasil menemukan adanya aktivitas berbahaya yang mengaitkannya dengan p
erkawinan tersebut.

Misalnya, beberapa kata kunci pencarian diketahui telah disusupi penjahat cyber. Kata kunci tersebut, termasuk royal wedding gown sketches, royal wedding guest list 2011, royal wedding time, William and Kate movie cast, Prince Charles last name, Royal wedding official merchandise dan royal wedding.

Untuk menghindarinya, pengguna internet sebaiknya berpikir terlebih dahulu sebelum mengklik link. Kemudian, waspadai email atau link menjanjikan sesuatu hal menggiurkan, seperti rekaman ‘bocoran,’ ‘skandal’ atau pihak yang mengaku memiliki informasi ‘rahasia’.

Gunakan situs yang jelas diketahui aman. Termasuk situs resmi p
erkawinan kerajaan itu atau situs berita terkemuka penyedia liputan khusus acara itu. Pakai software keamanan terpercaya.

Norton menyebutkan, beberapa software, termasuk Norton Safe Web Lite dan Norton Safe Web for Facebook bisa menjadi solusi untuk mengamankan komputer pengguna internet.

sumber: teknologi.inilah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar