Jumat, 20 Juli 2012
Beberapa Tips Memilih Paket Umroh
Serba Serbu: Umrah Ramadhan adalah salah satu Jenis ( Waktu Pelaksanaan ) perjalanan ke Baitullah yang paling diminati oleh kaum muslimin di seluruh dunia selain ibadah haji, Tak heran setiap hari pada bulan ramadhan kota suci Mekkah dan Madinatul Munawwarah penuh sesak oleh para jama`ah yang melakukan tawaf, sa`i, Sholat di masjidil haram dan masjid nabi serta menziarahi tempat tempat bersejarah yang ada di dua kota paling di rindukan tersebut.
Bagi anda yang baru pertama kali akan melaksanakan perjalanan Umrah Ramadhan Ke tanah suci ada baiknya mempertimbangkan beberapa hal sebelum memilih jenis paket umrah maupun travel agent yang anda percayai mampu mengantarkan anda melakukan ibadah dengan nyaman, aman dan berkah.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika memilih paket umrah :
1. Waktu perjalanan
Akan terjadi kondisi penuh sesak pada setiap 10 hari terakhir di bulan ramadhan setiap tahunnya baik di Madinah maupun di kota Mekkah, Melakukan perjalanan umrah pada waktu waktu sepuluh hari terakhir akan membutuhkan tenaga ekstra. Memperhatikan aspek kesehatan dan ketahanan tubuh akan sangat membantu kelancaran anda melakukan ibadah pada waktu waktu ini. Sementara pada 10 hari pertama dan kedua biasanya tidak seramai 10 hari terakhir. Anda bisa memilih waktu waktu tersebut jika demikian namun bagi anda yang mengejar malam Lailatul Qadar di Madinah / di Mekkah maka 10 Hari terakhir adalah pilihan yang tepat.
2. Hotel / Penginapan
Jarak antara hotel tempat anda menginap nantinya dan pelayanan selama berada disana juga penting untuk diperhatikan, Semakin dekat jarak antara penginapan dengan pusat ibadah ( Masjidil Haram dan Masjid Nabawi ) akan sangat mempengaruhi kelancaran anda selama melaksanakan umrah di bulan suci ramadhan. Walaupun umumnya hotel hotel yang berjarak agak jauh dari masjidil haram menyediakan transportasi gratis bolak balik berupa bus tapi keadaan kemacetan pada bulan ramadhan agaknya masih sulit dihindari pada saat mendekati waktu shalat lima waktu dan shalat tarawih.
Tanyakan jarak antara Penginapan yang nantinya akan anda tempati sebelum memilih paket umrah yang ditawrkan oleh travel agent sebelum reservasi.
2. Pengalaman Biro Perjalanan / Travel Agent
Perjalanan umrah anda adalah Perjalanan ibadah, Pastikan tidak terjadi kecekcokan atau ketidaknyamanan yang bisa mengakibatkan anda tidak terurus dan akhirnya kesal. Jika itu terjadi pastinya banyak program dan rencana ibadah anda yang mungkin tidak akan anda dapatkan. Jadi pastikan Biro perjalanan yang anda pilih adalah yang benar benar berpengalaman dalam menangani perjalanan umrah ramadhan baik dari segi pelayanan maupun kredibilitas para pemandunya.
Sebagai catatan : Jika anda ingin mendapatkan informasi lebih detail mengenai tips dan cara memilih paket umrah ramadhan ada baiknya anda mengunjungi lebih dari satu biro perjalanan untuk membandingkan penawaran mereka sebelum akhirnya anda meentukan pilihan terbaik dari data yang telah anda kumpulkan.
Satu lagi yang perlu diperhatikan, Jika salah satu dari anggota anda membutuhkan bantuan untuk melakukan perjalanan ini ( Hitung saja yang bergantung kepada kursi roda ) , sebaiknya anda menyewa seseorang untuk menemaninya bersama anda, hal ini memungkinkan perlanana lebih khusu` karena pastinya konsentrasi ibadah bisa terus diupayakan dan anda memasikan bahwa anggota keluarga anda tersebut juga mendapatkan hal yang sama bersama anda. Anda bisa mengatur / memesan pelayanan ini pada saat melakukan reservasi perjalanan anda atau meminta pemandu ibadah umrah anda nantinya untuk mengaturnya saat berada di Tanah suci.
Sumber
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar