Senin, 09 April 2012

Di USA Pinterest Juara 3

Pinterest, jejaring sosial yang mengusung konsep sharing papan pin virtual mengalami pertumbuhan signifikan baik dari segi jumlah pengguna maupun frekuensi kunjungannya. Pinterest kini menjadi jejaring sosial ketiga yang paling banyak dikunjungi di Amerika Serikat, masih di bawah Facebook dan Twitter tetapi sudah bisa menyalip jejaring sosial Google+.

Data ini dikeluarkan oleh Experian, dalam laporan berjudul "2012 Digital Marketer : Benchmark and Trend Report". Menurut data Experian, 91 persen orang dewasa menggunakan internet dan lebih dari 15 persen pengguna internet di AS mengunjungi media sosial secara rutin setiap bulannya. Salah satu yang paling banyak dikunjungi adalah Pinterest.
Data dari Experian bisa dilihat dari tabel berikut :
 
 Menurut Experian, pada Desember 2011, Pinterest masuk daftar sepuluh jejaring sosial terbesar. Pada Januari dan Februari 2012, lalu lintas Pinterest melonjak 50 persen. Lonjakan ini membuat Pinterest mampu menyalip jejaring sosial lain seperti Tumblr, LinkedIn, dan Google+. Pada Maret 2012, Pinterest menjadi urutan ketiga, jejaring sosial yang paling banyak dikunjungi di AS.

Memperkuat data dari Experian, lembaga riset ComScore juga mengatakan bahwa Pinterest telah memiliki 17,8 juta unique visitor pada Februari 2012, hanya dari AS. Dalam hal kunjungan, Pinterest mampu mengungguli jejaring sosial lain dengan waktu rata-rata kunjungan 89 menit per bulan. Meskipun tetap saja, Facebook masih memiliki waktu rata-rata kunjungan yang lebih tinggi, yakni 405 menit per bulan.

Pinterest merupakan perusahaan start-up digital yang mendapat gelar "Best New Startup TechCrunch" tahun 2011 lalu. Pada Desember 2011, Pinterest sudah mencatat 7 juta unique visitor dalam satu bulan. Menurut Comscore, Pinterest adalah situs independen yang mengalami pertumbuhan paling cepat karena mampu memiliki 10 juta unique visitor di AS setiap bulannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar